POST

Cara Memasang Live Chat Box Messenger Facebook Pada Blogger

Live Chat, Box, Messenger, Facebook

Jika sebuah blog dianggap sebagai sebuah ruangan, maka fitur-fitur tersebut ibarat furniture atau biasa kita sebut sebagai properti, yang berfungsi sebagai pemanis maupun pelengkap dari ruangan tersebut. Sebagai contoh sederhananya begini, jika di ruangan itu ada kursi, meja, TV, Kulkas, Kipas ataupun AC. Tentu kita akan betah untuk berdiam diri di dalamnya dibandingkan ruangan tanpa ada barang-barang tersebut, bukan? Begitu juga sebuah blog, tanpa adanya widget-widget bermanfaat, blog akan terasa kurang nyaman untuk di jelajahi lebih lama.

Nah, sekarang saya akan memberikan sebuah pertanyaan yang harus kamu jawab sendiri di dalam hati. Mana yang kamu pilih jika ada 3 ruangan, yang satu pakai kipas, satunya lagi pakai AC, dan yang satunya lagi ada kipas dan AC? Saya yakin jika kamu orang yang cerdas, kamu akan menjawab ruangan yang ketiga yang punya kipas dan AC. Kenapa? Karena jika ruangan yang menyediakan peralatan yang lebih lengkap, tentu akan berfungsi lebih banyak dan setiap orang yang datang ke dalamnya pasti akan merasa nyaman. Bagi orang yang terbiasa pakai kipas, mereka bisa menggunakanya, dan bagi yang lebih suka pakai AC juga pasti menyukai ruangannya. Selain itu, jika salah satu dari barang tersebut rusak, kamu bisa menggunakan alternatif satunya. Sehingga tidak kebakarangan jenggot ketika panas datang melanda. Begitu juga dengan fitur yang ada di blog yang akan saya bahas ini.

Sekarang saya akan menyandingkan 2 hal yang hampir sama dengan contoh di atas, yaitu antara Kolom Komentar dan Live Chat Box Facebook Messenger. Kolom Komentar saya ibaratkan sebagai kipas, dan Live Chat Box sebagai AC-nya. Hampir semua blog menyediakan kolom komentar, selain karena memang sudah dari bawaan template, kolom ini memiliki fungsi untuk berinteraksi dengan pengunjung. Namun berbeda dengan Live Chat Box, kebanyakan website yang menggunakan fitur ini adalah yang berbasis bisnis, seperti tempat kita beli domain dan beberapa online shop. Mereka memasang fitur ini pasti punya alasan, dan alasan yang mendasar adalah supaya interaksi dengan pengunjung lebih real time, artinya tanpa jeda waktu yang cukup lama tidak seperti yang terjadi pada kolom komentar biasanya. Sehingga pengunjungpun seolah-olah berhadapan langsung dengan pemilik blog.

Disamping itu, Live Chat Box juga memudahkan baik pengunjung atau pemilik blog dalam mendapatkan notifikasi. Saya pernah berinteraksi menggunakan kolom komentar, dan seringkali saya tidak menyadari ada balasan atau komentar baru di sana. Sedangkan ketika saya menggunakan Live Chat Box ini semuanya terasa lebih cepat tanpa was-was apakah komentar sudah dibalas atau belum meskipun memang ada pilihan notify me, tapi tetap saja sulit karena pembitahuan masuk ke email yang notabennya punya banyak notifikasi. Saya sendiri tipe orang yang malas buka email meskipun ada notifikasi masuk, sebab terlalu banyak pemberitahuan yang tidak terlalu penting di sana.

Menghadirkan Live Chat Box tidak harus menghilangkan kolom komentar, seperti contoh sederhana antara kipas dan AC sebelumnya, kedua-duanya memiliki fungsi masing-masing, ada pengunjung yang suka pakai kotak komentar, ada yang lebih suka pakai Live Chat Box tadi. Yang lebih penting lagi, kita tidak perlu khawatir jika salah satu fitur tersebut mengalami masalah karena ada alternatif yang sudah tersedia.


Kelebihan lain:
  • Widget Live Chat ini sudah responsive, sehingga bisa muncul pada tampilan desktop dan mobile dengan sangat mulus dan ringan.
  • Widget berfungsi sama persis dengan notifikasi Facebook Messenger, jika ingin menutupnya kita bisa menekan dan menggesernya ke arah bawah bagian tengah sampai masuk tanda (X)
  • live chat blog
    Saat di blog
    live chat blog
    Untuk menutup
    live chat blog
    Saat di klik
  • Admin blog akan menerima notifikasi langsung di Aplikasi Messanger Facebook setiap kali ada pengunjung yang menggunakannya.
  • Di dalam kotak Live Chat Blog sudah tersedia FB FanPage, sehingga kamu tidak perlu lagi memasangnya di sidebar.
  • Saya masih belum menemukan blogger yang menggunakan widget atau memberikan tutorial ini di Indonesia. Sehingga merupakan sebuah keberuntungan bagi kamu bisa mampir di sini. :)
Setelah panjang lebar menjelaskan perbedaan, kelebihan, dan fungsinya, semua itu tidak akan berguna tanpa adanya cara memasang Live Chat Box tersebut. Untuk itu, berikut saya sediakan langkah-langkah yang bisa kamu ikuti jika berminat untuk memasang widget Live Chat Box ini.

Cara pemasangan:
1. Buka Blogger.com > Tema > Edit HTML
2. Klik tombol kiri mouse di dalam kolom html, lalu tekan Ctrl + F
3. Masukkan kode 
 dalam kotak pencarian, lalu tekan Enter
4. Letakkan kode CSS yang ada di bawah ini, tepat di atas 

mapk 
5. Letakkan kode HTML yang ada di bawah ini, tepat di bawah 
*Ada 3 buah link seperti ini https://www.facebook.com/saiful2709/
Ganti kata saiful2709 dengan User ID Fan Page Facebook kamu.

mapk 

6. Letakkan kode Javascript yang ada di bawah ini, tepat di atas 

mapk
7. Simpan template dan lihat hasilnya.

*Jika script tidak berfungsi, periksa kode html blog kalian, apakah terdapat script ajax.googleapis atau tidak? Jika tidak ada, masukkan script ini di atas kode , lalu simpan template.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Memasang Live Chat Box Messenger Facebook Pada Blogger"

Post a Comment

Contact Form